Penyerahan Mahasiswa KKN dari BSIP Maluku ke Fakultas Pertanian
Ambon, Jumat 19 Juli 2024 BSIP Maluku kembali melaksanakan penyerahan mahasiswa PKL Program Studi THP Fakultas Pertanian Unpatti Ambon.. Mahasiswa PKL diserahkan kembali oleh Ketua Tim Diseminasi Standar Instrumen Pertanian BSIP Maluku Maryke J Van Room, SP., M.Si yang mewakili Kepala BSIP Maluku kepada pihak kampus.
Acara yang berlangsung di ruang AOR BSIP Maluku dihadiri oeh Ketua Tim Diseminasi Standar Instrumen Pertanian, Tenaga Pembimbing di BSIP Maluku, Dosen Pembimbing PKL dan Mahasiswa PKL.
Ketua Tim Diseminasi dalam sambutan pelepasan mengucapkan terima kasih kepada Program Studi THP Fakultas Pertanian Unpatti Ambon yang telah memilih BSIP Maluku untuk pelaksanaan kegiatan PKL selama kurun waktu 3 bulan. Kiranya Ilmu yang diajarkan di BSIP Maluku dapat berguna untuk bekal ketika aka nada di dunia kerja dan terjun langsung ke masyarakat. Dosen Pembimbing Dr. Fita Lawalata, SP., M.Si mewakili pihak kampus menyampaikan terima kasih kepada Kepala BSIP Maluku dan Staf sudah menerima mahasiswa selama 3 bulan KKN serta membimbing mereka dalam hal kedisiplinan dan dilatih untuk nantinya menghadapi dunia kerja dan masa depan.
Saat pelepasan, Tim Pengajar yang diwakili oleh Irfan Ohorella, SP mengatakan bahwa Ilmu yang diajarkan selama pendampingan KKN di BSIP Maluku kiranya dapat dimanfaatkan dan diterapkan di Kampus dan masyarakat serta hilangkan sikap masa bodoh, harus lebih kreatif dan Laporan KKN harus ditulis sesuai dengan format.
Pesan dan Kesan dari Mahasiswa KKN yang diwakili oleh Ketua Tim Victory Josef Pays menyapaikan terima kasih karena BSIP Maluku telah menerima dan mengajarkan mereka berbagai macam hal dan Ilmu Pertanian selama KKN di BSIP Maluku dan disiplin, tingkatkan semangat dalam proses belajar serta Ilmu yang didpat sangat bermanfaat untuk bekal masa depan. Kalaupun selama KKN ada hal-hal yang kurang berkenaan Mohon di maafkan.
Pada akhir acara diserahkan Plakat dari BSIP Maluku ke Fakultas Pertanian Jurusan THP Unpatti dan Pihak Fakultas Pertanian menyerahkan Sertifikat kepada BSIP Maluku serta Plakat dari Mahasiswa KKN untuk BSIP Maluku. Acara diakhiri dengan sesi Foto bersama.